Jumat, 01 Juli 2011

BAIK SANGKA

al-Kisah, seorang Raja kaya nan bijak berburu bersama patih kepercayaannya dan juga para pengawalnya. Karena hutan begitu lebat, raja terpisah dari patihnya. Perburuanpun terus berlangsung.

Dua jurus kemudian, saat melihat semak-semak bergerak, sang Patih pun memanah kearah itu. Kena..! Dia pikir seekor rusa tapi celaka dua belas ternyata sang Raja yang terpanah. Untung panah itu mengenai jari kelingkingnya dan putus. Gemparlah dunia. Musibah tersebar ke seluruh negeri, rakyat sedih dan Patih pun di penjara seumur hidup tanpa proses pengadilan yang berlarut.

Beberapa tahun kemudian, kangen dengan hobinya, Raja ingin kembali berburu. Kali ini bersama beberapa pengawal, tidak dengan patih. Raja masih trauma khawatir terjadi lagi salah sasaran. Malang! Di pedalaman bertemu dengan pasukan suku Indian. Seluruh pengawal tertawan dan satu per satu dijadikan tumbal untuk upacara adat. Kini tiba giliran Raja, tapi ketika persembahan akan dilakukan, tiba-tiba urung. mengapa? Selidik punya selidik ternyata karena tumbal tidak boleh orang cacat: raja cacat karena tidak punya kelingking. Raja pun dilepas.

Raja gembira bukan kepalang dan beryukur. Sang Raja justru berterima kasih kepada sang Patih yang dulu tanpa sengaja memanahnya. Patihpun dibebaskannya. Raja memberi hadiah, tapi Patih menolaknya. Patih juga bersyukur dipenjara, karena kalau tidak dan ikut berburu, pasti sudah jadi tumbal!

Kawan. Kita memang tidak perlu larut dengan air mata ketika musibah menghampiri karena setan bisa menggelincirkan kita. Berbaik sangkalah kepada Allah, karena berburuk sangka dapat mengakibatkan kebinasaan buat kita.

وَيُعَذِّبَ الْمُنَافِقِينَ وَالْمُنَافِقَاتِ وَالْمُشْرِكِينَ وَالْمُشْرِكَاتِ الظَّانِّينَ بِاللَّهِ ظَنَّ السَّوْءِ عَلَيْهِمْ دَائِرَةُ السَّوْءِ
.. mereka itu berprasangka buruk terhadap Allah. Mereka akan mendapat giliran (kebinasaan) yang amat buruk..

ingat, teman. apapun yang ditakdirkan-Nya, Dia tentu punya rencana dan hikmah sendiri.
وَعَسَى أَن تَكْرَهُواْ شَيْئاً وَهُوَ خَيْرٌ لَّكُمْ وَعَسَى أَن تُحِبُّواْ شَيْئاً وَهُوَ شَرٌّ لَّكُمْ وَاللّهُ يَعْلَمُ وَأَنتُمْ لاَ تَعْلَمُونَ

bisa jadi kamu benci sesuatu padahal itu baik buat kamu.
bisa jadi kamu menyukai sesuatu padahal itu buruk buat kamu.
Allah Mahamengetahui sedang kamu tidak.